TANGERANG, (B1) – Ratusan siswa-siswi mulai tingkat TK, SD hingga SMP se-Kota Tangerang memadati ruang Almanah lantai 5 Pusat Pemerintahan Kota Tangerang. Kadatangan siswa-siswi tersebut dalam rangka pembagian hadiah menyambut HUT Ke-30 Kota Tangerang tahun 2023.
HUT Kota Tangerang diperingati tiap tanggal 28 Februari. Untuk tahun 2023 ini, Kota Tangerang akan merayatakan HUT nya yang Ke-30 tahun.
Hadir pada kegiatan tersebut Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Tangerang H. Jamaludin. Kehadiran orang nomor satu di Dinas Pendidikan Kota Tangerang diantara para siswa-siswi tersebut, ternyata untuk memberikan hadiah. Pemberian hadiah dilakukan kepada mereka yang telah menjuarai berbagai lomba yang telah diadakan dalam rangka memeriahkan HUT Kota Tangerang Ke-30.
“saya berharap, berbagi kegiatan olahraga pendidikan ini, selain untuk memeriahkan HUT Kota Tangerang Ke-30, juga sebagai salah satu wadah positif bagi anak-anak didik di Kota Tangerang,” terang Kadis.
Kadis menegaskan, lebih baik mengikuti kegiatan olahraga, daripada tawuran. Selain itu, dengan mengikuti kegiatan olahraga akan menambah teman, badan sehat dan juga bisa berprestasi.
“Jadi tunjukkanlah kemampuan terbail kalian. Banggakan orang tua, keluarga serta nama baik sekolah. Kita meriahkan kota kita tercinta ini dengan mencetak atlet-atlet muda berprestasi,” tegasnya.
Kegiatan yang diinisiasi oleh Dinas Pendidikan Kota Tangerang ini diselenggarakan dalam rangka memeriahkan HUT Kota Tangerang ke-30. Kegiatan diikuti oleh ribuan siswa-siswi dari ratusan sekolah tingkat SD dan SMP, baik negeri dan swasta Se Kota Tangerang.
Tiap peserta sebelumnya telah melalui proses seleksi sesuai dengan Korwil masing-masing. Selain, siswa dan siswi, hadir pula para orang tua ataupun wali murid, yang hadir pada acara ini. (Adv).