PWI Kota Tangerang Dan JTR Kirim Bantuan Bagi Korban Tsunami Selat Sunda

 

TANGERANG, (B1) – Himpunan Jurnalis Tangerang Raya (JTR) bersama PWI Kota Tangerang, kirim bantuan kemanusiaan bagi korban tsunami Selat Sunda di Provinsi Banten. Bantuan, dilepas dari Kota Tangerang, oleh Ketua PWI Kota Tangerang, M Fahmi, Rabu (9/1/19).

Dewan Pembina JTR Wanto mengatakan,  jurnalis bukan hanya pandai menulis dan menyampaikan berita semata. Jurnalis juga harus  memiliki kepedulian sosial terhadap sesama anak bangsa, yang terkena musibah.

“Alhamdulillah, berkat dukungan rekan- rekan media yang terhimpun di JTR, PWI Kota Tangerang dan donatur, hari ini kita berangkatkan bantuan ini kepada saudara-saudara kita di wilayah Pandeglang dan sekitarnya.  Semoga apa yang diperbuat para jurnalis mendapat barokah dari Allah SWT, Amin,” pesannya.

Sementara, Ketua PWI Kota Tangerang, M Fahmi menyampaikan apresiasi atas apa dilakukan Jurnalis Tangerang Raya.

“Syukur kita panjatkan kepada Allah SWT, JTR dan PWI Kota Tangerang, mengirim bantuan kemanusian bagi korban Tsunami Banten.  Semoga dapat membawa nama baik jurnalis di tengah masyarakat,” ucapnya.

Ketua JTR Ayu menambahkan, bantuan yang dikirim kebanyakan yang nampaknya masih dibutuhkan pengungsi.

“Diantaranya, selimut, softex, pempes, bola plastik, air mineral, alat tulis, pakaian belas layak pakai, dan mie instan dan lainnya,” jelasnya.(pudin).

Loading

Related posts

Leave a Comment