CILEGON, (B1) – Selain Anyer, hasil monitor relawan di lokasi banjir yang menggenangi jalan terpantau mulai dari depan Polsek Cigading hingga ke arah Anyer.
Banjir di wilayah ini, telah merendam dua Kelurahan, yakni Kelurahan Kubangsari, dan Kelurahan Tegalratu, Kecamatan Ciwandan, Kota Cilegon.
“Astagfirullahaladzim, kampung halamanku Pintu Air-Kubangsari dan sekitarnya sedang diuji dan terkena musibah banjir yang menggenangi perkampungan hingga lumpuh total.
Ketinggian diperkirakan satu meter lebih.
Semoga cepat surut, dan kami berharap Pemda Cilegon dan instansi lainnya, cepat tanggap dan segera mengambil langkah-langkah kongkrit atas musibah ini. Amin,” tulis akun facebook atas nama M Ibrohim Aswadi, Rabu (5/4/17).
Akun lainnya atas nama Muhammad Rizqi Baidullah menuliskan ketinggian air di Pasar Cigading mencapai dada orang dewasa.
“Ini di Pasar Cigading. Banyak titik luapannya. Sampai dada kang. Untuk pagi ini, jalur Cilegon-Anyer gak bisa dilalui,” tulisnya.
Adapun titik banjir di wilayah ini berada di Lingkungan Tegal Buntu-Pintu Air, Pasar Cigading, Depan Pom Bensin Cigading, Kubang Welut, Samangraya hingga ke depan Terminal Batu Bara PT Indocement. (Baehaqi Rizal).